Alasan Datang Ke Medan Sumatera Utara Yang Masuk Akal

Diposting pada

Paling tidak ada delapan alasan bagi kamu menjadwalkan datang ke kota Medan. Ya, kota yang majemuk dan warganya yang selalu menerapkan sikap toleransi atas perbedaan yang ada dalam kehidupan sosial masyarakat. Jadi rasanya, tidak lengkap jika Anda jadi warga Indonesia tetapi tidak pernah datang atau menginjakkan kaki ke Medan.

Selain dari keberagaman yang ada, Medan terkenal dengan banyak tempat wisata yang populer bagi Anda yang suka bertamasya. Banyak wisatawan – yang cuma dari dalam negeri – berdatangan untuk menikmati destinasi wisata yang ada di Medan dan sekitarnya. Tentu salah satu yang begitu terkenal adalah destinasi wisata Danau Toba yang terletak di kota Parapat dan di apit dengan beberapa kabupaten lainnya, seperti kabupaten Simalungun dan Tobasa. Danau toba merupakan danau terbesar se Asia yang namanya sudah go internasional.

Icon kota Medan via Google Image

Bagi Anda yang beragama Islam, kabar baik untuk Anda. Mengapa? Karena Danau Toba sedang berbenah untuk menjamin makanan dan minuman serta tempat ibadah untuk Anda. Hal ini bukan suatu yang aneh disaat destinasi wisata luar negeri banyak membuat konsep wisata halal, seperti Jepang dan Singapura misalnya.

Bukan cuma itu saja, Anda juga akan menemukan banyaknya kuliner Medan yang rasanya cukup makyus di lidah. Tersedia makanan tradisional Sumatera Utara dan daerah lainnya, terutama makanan Padang yang merupakan bawaan dari makanan khas Sumatera Barat dan Jawa serta tidak ketinggalan makanan dari luar negeri yang populer dengan sebutan Western. Jadi Anda silahkan memilih makanan yang mana yang sesuai dengan selera. Makanan juga bisa dipesan secara online melalui Komunikasi Daring, yaitu sebuah perangkat alat komunikasi modern yang terkoneksi dengan jaringan internet. Kabarnya baiknya, di Medan semua provider layanan komunikasi sudah terjangkau. Jadi Anda tidak usah khawatir tidak bisa upload berbagai momen ke sosmed selama dalam perjalanan. 

Untuk harga rumah makan di Medan sangat bervariasi, ada rumah makan yang murah dan ada yang mahal. Semua disesuaikan dengan nama dan lokasi tempat mereka berjualan. Bagi Anda yang berlibur ke Medan dengan membawa keluarga, Anda jangan sampai khawatir, karena di sini banyak tersedia rumah makan keluarga Medan dengan beraneka ragam rasa dan khas yang menggoda lidah untuk mencobanya.

Kemudian, untuk tempat sarapan pagi di Medan ada banyak warung – warung disudut kota yang menjualnya. Mulai dari aneka mie, nasi goreng, lontong, lupis, aneka bubur dan masih banyak lagi. Belum lagi kue – kue dan gorengan risol dan bakwan yang tersajikan begitu menggoda mata dan lidah. Menikmatinya ditemani segelas kopi sungguh menjadi pengalaman yang tiada tara.  

Bagi Anda yang menginap di hotel pastinya sudah mendapat fasilitas sarapan pagi. Hanya saja jika Anda ingin sarapan diluar hotel, rasanya tidak ada yang melarang. Apalagi sambil menikmati suasana pagi kota Medan yang tentunya beda dengan kota lainnya yang ada di Indonesia. Untuk Anda pencinta mie Aceh, jangan kecewa saat mau menjadi menu sarapan pagi. Karena dipagi hari ada pengusaha kuliner yang menyajikan mie Aceh sebagai sarapan. Meski menjadi makanan khas Aceh, jenis makanan yang bernama mie Aceh ini begitu populer di Medan. Hampir sama dengan nasi Padang dan sate Padang yang berasal dari daerah Minangkabau.

Usai berlibur ke daerah wisata alam yang ada di Medan, jika Anda hendak membawa oleh – oleh untuk saudara atau teman, ada banyak sajian jajanan enak Medan untuk dijadikan oleh – oleh kepada mereka. Selain itu, juga tersedia minuman khas Medan yang menyegarkan seperti sirup kurnia atau yang bisa mengelurkan angin seperti minuman soda cap Badak. 

Peringat untuk Anda supaya jangan kaget dengan logat bahasa orang Medan yang cetar membahana. Sepintas Anda merasakan orang Medan kasar dengan volume suara yang tinggi. Contohnya ketika menyebut ketika terjadi kecelakaan: “berserak kawan tuh di jalan” atau “Woi, anak sapa kau, kreak kali ku tengok kau, balapan pulak bawa kreta”. Dan masih banyak lagi bahasa sejenis yang akan Anda temukan saat datang ke Medan. Tapi hati orang Medan hello kitty loh!

Bagi Anda yang memiliki hobi berenang, Medan memiliki banyak kolam renang yang murah sampai dengan mahal. Fasilitas kolam renang yang ada biasa terletak di setiap sudut dan tengah kota. Hotel berbintang sudah pasti menyediakan. Namun ada juga hotel yang tidak menyediakan, maka Anda bisa datang ke kampus Unimed. Dan didekat kampus itu ada juga beberapa kolam renang, seperti kolam renang Mutiara.

Medan juga banyak cerita menarik tentang kopinya yang melegenda. Anda bisa saksikan sendiri banyak warung kopi yang selalu diisi oleh mayoritas anak – anak milienal. Kalau Anda ingin merasakan seduhan kopinya, ayo lihat di tempat nongkrong di kota Medan yang sudah kami list dengan baik beberapa waktu lalu. Waktu pagi hari, sore dan malam biasanya warung kopi ramai pengunjung.  

Tentunya supaya perjalanan Anda efektif selama di Medan, ada baiknya Anda pilih alat transportasi darat modern sejenis mobil. Melalui mesin pencari Anda bisa menemukan alamat rental mobil di Medan dengan cepat. Ingin nyaman, Anda bisa sewa mobil Innova Reborn Medan atau rental mobil Pajero Medan. Untuk perjalanan keluar Medan – masih di Sumut – Anda bisa pun bisa sewa bus pariwisata Medan yang menampung 42 orang. Dijamin, Anda tidak akan kesusahan mencari transportasi selama di Medan.

Untuk harga rental mobil di Medan sangatlah bervariasi. Biasanya harga mulai dari rp 250.000 untuk mobil jenis Avanza selama pemakaian satu hari. Harga akan berbeda jika memakai jasa supir atau lepas kunci. Untuk mencegah kelelahan Anda, sewalah mobil beserta dengan driver. Ini untuk mencegah keletihan fisik dan kehabisan waktu. Fungsi supir juga bisa sebagai penunjuk jalan.

Pilihan paket wisata Medan juga bervariasi, ada mulai dari satu hari sampai dengan lima hari. Harga paket wisata Medan pun bermulai dari Rp 300 ribu saja. Jika ingin berlibur, Anda bisa pesan di perusahaan travel yang bernama Zikmal Trans Wisata yang alamatnya terletak di jalan AR Hakim no 127 Atau Anda juga bisa menghubungi mereka via nomor telepon/WA: 085261463206 | 082275557378. Perusahaan ini juga menyediakan paket wisata Pulau Banyak Aceh Singkil dengan harga yang terjangkau.

Berdekatan dengan Medan adalah daerah yang dikenal dengan nama daerah Nanggor Aceh Darussalam (NAD). Daerah ini mengklaim sebagai Serambi Mekkah. Usai menghabiskan waktu di Medan, Anda pun bisa mendatanginya. Banyak pilihan untuk paket wisata Aceh, mulai dari satu sampai empat hari. Harganya pun bervariasi, tergantung dengan paket tour yang di pesan.

Jika hari Sabtu tiba, maka terjadi pertukaran warga antara Medan dan Aceh. Dimana pada hari Sabtu sampai Ahad, warga Medan sebagain berdatangan ke Aceh, sedangkan warga Aceh berdatangan ke Medan. Apa yang ada di Aceh belum tentu ada di Medan dan begitu sebaliknya.

Lihat: Kebudayaan Suku Batak

Demikianlah beberapa alasan untuk Anda untuk berlibur ke Medan. Yang pasti rugilah tidak mau menyempatkan waktu mampir kemari.

Nah, bagi Anda yang sudah pernah ke Medan, ayo sampaikan kesan dan pesan kamu selama di Medan ya. Silahkan tulis dikolom komentar yang ada di bawah.  

1 komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *