Fungsi dan kedudukan bahasa Indonesia yang benar akan Anda temukan disini, ya dengan membaca artikel ini, Anda akan memahami dengan benar tentang kegunaaan bahasa yang kita bangga dari Sabang sampai Merauke.
Dengan mengetahui fungsi dan kedudukan bahasa Indonesia, maka dengan sendirinya kita memahami esensi dari bahasa yang kita gunakan sehari – hari. Untuk tahu kearah sana, kita dituntut untuk belajar dan belajar sampai usia kita tiada. Belajar apa saja, termasuk belajar bahasa Indonesia meski kita adalah orang Indonesia asli.
Bicara fungsi bahasa Indonesia, maka kita akan bicara tentang kegunaannya yang akan kami sampaikan ada beberapa poin jumlahnya, tepatnya belasan. Sedang bicara tentang kedudukan, maka kita bicara dimana ditempatkan bahasa Inonesia itu sendiri. Untuk hal ini, konstitusi Indonesia sudah sangat jelas dan tegas mengaturnya. Warga Indonesia tinggal mengetahui dan menjalankannya saja.

Baiklah, tanpa berlama-lama lagi, langsung saja kita bahas mengenai fungsi dan kedudukan bahasa Indonesia secara detail.
Daftar Isi
Fungsi dan Penjelasannya
Pada pembahasan fungsi, akan kita bagi menjadi dua bagian, yaitu fungsi bahasa Indonesia secara umum dan khusus.
Umum :
1. Sebagai alat Pengungkapan Perasaaan
Perasaan adalah bersifat alami bagi manusia. Ada yang bisa memendam perasaan dan ada yang tidak bisa. Bahasa adalah saran untuk mengungkapkan perasaan pada warga Indonesia. Tentunya, perasaan yang diungkapkan harus tepat sasaran, jangan lari dari targetnya.
2. Sebagai Alat Mengekspresikan Diri
Ekspresi diri adalah kebutuhan banyak manusia. Apa yang harus diekspresikan? Ada banyak, mulai dari kreasi, kemauan, tekad dan lainnya. Dan bahasa adalah alat bantu yang efektifk untuk menyalurkannya.
Tujuan dari ekspresi diri secara sederhana adalah:
– Agar menarik perhatian publik terhadap diri kita
Ada kalanya manusia ingin dilihat oleh publik tentang dirinya. Salah satu cara adalah dengan melakukan ekspresi diri.
– Hasrat untuk membebaskan diri kita dari semua tekanan emosi
Tekanan emosi dapat membuat manusia dilanda stress yang jika tidak di antisipasi akan menyebabkan penyakit pada fisik. Untuk menghilangkan stress diperlukan banyak langkah dan yang dirasa efektif dengan melakukan ekspresi diri.
3. Sebagai Alat Komunikasi
Dalam hidup ini, manusia selalu melakukan aktivitas komunikasi antar manusia. Warga Indonesia cendrung memakai bahasa Indonesia dalam melakukannya. Ada komunikasi yang besifat langsung dan ada yang melalui media.
Lebih jauh, alat komunikasi tradisional yang eksis sampai sekarang adalah bahasa.
4. Sebagai Alat Berintegrasi (Perekat)
Konflik yang berujung pada perpecahan bisa terjadi baik dirumah tangga maupun dikehidupan sosial. Konflik bisa disebabkan banyak hal dan kehadiran bahasa Indonesia bisa menghindari kejadian itu.
5. Sebagai Alat Beradaptasi Sosial
Untuk yang belum kenal antar sesama, harus dilakukan adaptasi dengan bahasa Indonesia. Mulai dari mengenalkan diri sampai dengan membangun kerjasama untuk kepentingan bersama.
6. Sebagai Alat Pengawasan Sosial
Apa yang terjadi ditengah kehidupan sosial masyarakat harus mendapat pengawasan, baik pengawasan terhadap kinerja pemerintah dan fenomena yang terjadi. Semua akan efektif jika dilakukan dengan pendekatan bahasa Indonesia.
Khusus:
Adapun yang khusus, berikut penjelasannya.
7. Alat Menjalin Hubungan Pada Pergaulan Sehari- hari
Pergaulan sehari – hari dengan keluarga, tetangga dan teman kantor dapat berlangsung dengan baik jika didukung dengan bahasa Indonesia. Hubungan akan semakin terjalin dengan langgeng karenanya.
8. Alat Mewujudkan Seni (Sastra)
Dunia seni atau sastra tidak bisa dipisahkan dari bahasa. Salah satu seni yang dimaksud adalah puisi yang selalu menggunakan bahasa dalam penyampaiannya dihadapan orang yang melihatnya (penonton). Dan banyak lagi seni – seni lain yang harus mendapat dukungan dari bahasa Indonesia dan tidak bisa dipisahkan.
9. Alat Mempelajari Bahasa- Bahasa Kuno
Sejarah bahasa pada masa lalu mencakup tentang bahasa – bahasa kuno yang kadang susah dimengerti. Butuh instrumen untuk menjelaskannya kepada publik. Melalui bahasa penjelasan bahasa kuno akan semakin mudah terlaksana.
10. Sebagai Alat Bantu Mengeksplorasi Ilmu Pengetahun & Teknologi (IPTEK)
Banyak sekali ilmu pengetahun dan teknologi yang butuh di gali lebih dalam oleh manusia. Saking banyaknya tidak akan pernah habis. Tujuan dari eksplorasi salah satunya adalah menjadikannya sebagai disiplin ilmu yang akan bermanfaat kepada manusia jika diterapkan dalam kehidupan nyata.
Agar eksplorasi menjadi lebih mudah, kehadiran bahasa Indonesia sangat diperlukan oleh manusia.
11. Sarana Memandu Atau Mengarahkan
Banyak orang yang butuh arahan mengenai jalan atau tujuan tertentu. Sementara itu ada yang sudah tahu akan hal tersebut. Dalam mengarahkan orang untuk mencapai tujuannya, maka diperlukan bahasa Indonesia.
12. Pembeda dengan Negara Lain
Ada macam-macam negara dengan bahasanya masing – masing. Bahasa Indonesia berfungsi untuk membedakan negara Indonesia dengan negara lainnya. Sekaligus menjadi ciri khas tersendiri.
Kedudukan dan Penjelasannya
Pembahasan mengenai kedudukan bahasa Indonesia merupakan ulasan terkait dengan dimana posisi bahasa Indonesia itu berada. Seperti sudah disinggung diatas, kedudukannya sudah ada yang mengaturnya, yaitu konstitusi negara.
Berikut dasar hukum mengenai kedudukan bahasa Indonesia:
a. Bunyi Ikrar ketiga Sumpah Pemuda 1928 dengan bunyi:
“ Kami putra dan putri Indonesia menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia”.
b. Bunyi Undang- Undang Dasar RI 1945 Bab XV (Bendera, Bahasa, dan lambing Negara, serta Lagu Kebangsaan) Pasal 36 menyatakan bahwa:
“Bahasa Negara ialah Bahasa Indonesia”.
c. Pengakuan dunia internasional.
Dengan adanya pengakuan ini, maka bahasa Indonesia semakin kuat kedudukannya sebagai bahasa resmi negara Indonesia.
Guna menjadikannya biar lebih dipahami oleh pembaca, maka ulasna tentang kedudukan bahasa Indonesia dibagi menjadi 2, yaitu kedudukan bahasa nasional dan kedudukan bahasa negara. Kita mulai dari yang pertama.
Bahasa Nasional:
Kita tahu bahwa Indonesa memiliki banyak bahasa- bahasa daerah. Nah, bahasa yang ada di daerah dan kerap dipakai oleh penduduk setempat harus dibawah bahasa Indonesia. Dari hasil Perumusan Seminar Politik Bahasa Nasional yang dilaksanakan di Jakarta (25-28 Februari 1975) menegaskan bahwa dalam kedudukannya sebagai bahasa nasional, bahasa Indonesia berfungsi sebagai :
1. Lambang Kebanggaan Nasional
Setiapwarga negara Indonesia harus bangga dengan bahasa Indonesia. Hal ini disebabkan bahasa Indonesia memancarkan nilai- nilai sosial budaya luhur bangsa Indonesia. Dengan keluhuran nilai yang dicerminkan bangsa Indonesia, kita harus bangga, menjunjung dan mempertahankannya. Ekspresdi bangga adalah percaya diri ketika memakai bahasa Indonesia dan jangan merasa rendah diri. Kemudian bagaimana kita untuk memeliharanya dari waktu ke waktu.
2. Lambang Identitas Nasional
Menjadilambang atau simbol bangsa dari Sabang sampai Merauke. Identitas ini akan melahirkan ciri khas bangsa Indonesia yang unik dan memiliki harga diri diantara bangsa-bangsa lainnya.
3. Alat Pemersatu Dari Kemajemukan
Jikasaja orang Aceh memakai bahasanya untuk berkomunikasi dengan orang Bali, maka apa yang terjadi? Pasti yang terjadi tidak akan nyambung informasi yang disampaikan. Dan hasilnya tidak akan terjadi yang namanya persatuan karena keduanya egois dengan bahasanya saja, orang Bali memakai bahasa Bali karena sudah menjadi kebiasaan orang Bali itu sendiri dan begitu juga orang Aceh. Hadirnya bahasa Indonesia menghidarkan hal tersebut. Itulah maka disebut bahasa Indonesia selain sebagai kebanggaan nasional, juga jadi alat pemersatu dari potensi perpecahan.
4. Alat Penghubung Antar Budaya dan Antar Daerah
Adabanyak kebudayaan di Indonesia yang terletak dimasing – masing daerah. Semua itu akan terhubung dengan baik jika memakai bahasa yang satu. Karakter yang ada akan memberikan manfaat atas bahasa yang ada. Kemudian hubungan pun akan terjalin harmonis diantaranya. Masing – masing budaya daerah tersebut akan menjadi aset budaya yang dapat dibanggakan. Kita sebut saja kebudayaan suku Aceh dan kebudayaan suku Batak bisa sinergi dan berjalan harmonis dalam bingkai bahasa Indonesia.
Bahasa Negara (Bahasa resmi Negara Kesatuan Republik Indonesia)
Berdasarkan dari hasil Perumusan Seminar Politik Bahasa Nasional yang diselenggarakan di Jakarta tersebut, dikemukakan bahwa di dalam kedudukannya sebagai bahasa negara, bahasa Indonesia befungsi sebagai:
1.Bahasa Resmi Kenegaraan
Pidatokenegaraan haru memakai bahasa Indonesia. Kita ambil contoh ketika seorang presiden, gubernur, walikota berpidato pada acara resmi, seperti pidato di upacara HUT RI ke 74. Juga pada acara – acara resmi lainnya yang masih berhubungan dengan aktivitas negara, maka jangan pernah meninggalkan bahasa Indonesia.
2.Bahasa pengantar resmi dilembaga-lembaga pendidikan
Lembagapendidikan yang ada di Indonesia harus menjadi bahasa Indonesia sebagai bahasa yang digunakan dalam kegiatan belajar mengajar. Ini untuk menjadikan bahasa Indonesia pada posisi pemersatu karena pada setiap sekolah atau perguruan tinggi banyak suku dan budaya yang berbeda.
3.Bahasa Resmi Tingkat Nasional
Setiap aktivitas kenegaraan harus memakai bahasa Indonesia, baik yang berada dipusat pemerinatahn maupun daerah. Bahasa Indonesia diterapkan dalam bentuk lisan dan tulisan (surat menyurat).
Pemerintah pusat melakukan perintah ke daerah dan koordinasi antar pemerintah juga harus memakai bahasa Indonesia.
4.Bahasa Resmi Untuk Kebudayaan & Ilmu Pengetahuan
Banyak yang harus dilakukan pengembangan pada kebudayaan dan juga ilmu pengetahuan yang pada prosesnnya harus tetap memakai bahasa Indonesia. Tidak etis jika melakukan eksplorasi budaya namun memakai bahasa asing, bukan bahasa Indonesia. Karena yang dieksplore adalah bahasa Indonesia, maka secara otomatis juga memakai bahasa empunya.
Adappun lembaga pendidikan merupakan instansi yang berperan dalam melakukan pengembangan kebudayaan dan ilmu pengetahuan. Pihak tersebut yang akan menjelaskan tentang apa itu seni dan budaya dengan bahasa Indonesia.
Lihatjuga: Pengertian sejarah menurut bahasa
Akhirnya, selasai juga kerja keras menulis artikel tentang fungsi dan kedudukan bahasa Indonesia kali ini. Semoga memberikan banyak manfaat kepada pembaca. Jangan sungkan untuk memberikan kritik dan saran. Tidak lupa kami ucapkan terima kasih karena sudah mampir ke blog ini.
1 komentar