11 Tempat Wisata Di Binjai, Dari Yang Romantis sampai Untuk Balita

Diposting pada

Tempat wisata di kota Binjai terus dicari oleh orang yang suka jalan – jalan. Pencarian perbulan melalui laporan Google mencapai ribuan jumlahnya. Artinya banyak orang yang ingin tahu destinasi wisata yang ada di Binjai, baik yang lama maupun yang baru atau yang diperbaharui objek wisatanya. Mulai dari tempat wisata untuk Balita dan destinasi wsata bernuansa romantis yang dicari oleh mereka yang masih pengantin baru.

Jarak tempuh kota Binjai dari Medan tidaklah jauh, sekitar 30 menit naik alat transportasi darat yang bernama Kereta Api sudah sampai. Dan banyak ditemukan objek wisata yang bisa di jumpai saat berada dekat dekat stasiun.

Selain itu, wisata yang berdekatan dengan daerah kabupaten Langkat pun bisa dengan mudah dijangjau jika Anda sudah berada di daerah Binjau. Jarak kedua daerah tersebut cukup dekat. Kabupaten Langkat yang beribukotakan Stabat memang terkenal dengan objek wisata alam dan pemandiannya.

Tempat wisata yang bisa di jumpai di Binjai lainnya adalah taman bunga dan bermain. Jelang sore hari, banyak warga Binjai yang suka membawa keluarga datang ke taman untuk menunggu waktu malam. Sehabis dari taman, biasanya mereka cari wisata kuliner yang enak.

Bagi Anda yang saat ini belum pernah datang ke Binjai, atau ingin dapat informasi terbaru mengenai objek wisata di Binjai, informasi berikut akan membantu Anda. Selamat menyimak!

Daftar Tempat Wisata Di Binjai Yang Sedang Hits

1. Ovany Water Park

Suasana Pemandian | foto : Youtube

Ovany Water Park terletak di jalan A.R Hakim No 23, Nangka Binjai, Sumatera Utara (Sumut). Objek wisata air ini menawarkan wahana seluncuran dan berbagai wahana lain yang bisa dinikmati  untuk seluruh keluarga.

Untuk menikmati objek wisata ini anda akan dikenakan biaya tiket masuk sebesar 35.000/orang. dan anda bisa menikmati sepuasnya semua wahana yang disediakan. objek wisata ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 sampai 18.00 waktu setempat.

2. Kampung Kuliner Binjai

Suasana di Kuliner Binjai | foto : Mhm.asia

Di kampung kuliner Binjai ini terdapat lima outlet yang berderet rapi dan menjajakan sajian khas kota Binjai yang sangat unik dan nikmat. Lokasinya yang strategis dan  dekat dengan stasiun kereta api menjadikan kawasan ini selalu ramai dipenuhi pengunjung. Lokasi wisata ini mengusung konsep outdorr sehingga akan semakin menambah kenyamananmu bersantap.

Baca : Makanan Tradisional Sumatera Utara

3. Taman Selfie Binjai

Taman Selfie Binjai | foto : Tribunnews

Taman ini sebenarnya adalah Cafe yang mengusung konsep outdoor dan  mempunyai banyak spot foto menarik disetiap sudut ruanganya. Uniknya resto ini menerapkan sistem pemesanan yang beda dari resto-resto lainnya. Semua menu makanan dan minumam yang sudah dilengkapi dengan foto digantung pada sebuah pot kecil yang ditempelkan didinding. Setiap pengunjung yang memesan akan diberi pot kecil yang serupa, gunanya untuk mengambil kertas yang bertuliskan menu di dalam pot menu makanan dan minuman yang akan dipilih dari pot kecil yang ditempelkan di dinding.

Cafe yang terletak di jalan MT. Haryono, Kebun Lada, Binjai, Sumatra Utara  ini juga dilengkapi dengan tiga bagian ruang yang setiap ruangnya menyuguhkan sensasi santap yang berbeda. Seperti bagian tengah yang berada dioutdor dan beratapkan langit, dibagian tengah yang beratapkan payung, hingga di bagian depan yang didesain dengan atap yang permanen. Selain menikmati makanan khas kota Binjai yang lezat dan nikmat kamu juga akan disuguhkan dengan keindahan alam berkat pepohonan yang tumbuh rindang di resto ini.

4. Taman Balita Kota Binjai

Taman Balita Kota Binjai vi pemkobinjai.go.id

Taman Balita Kota Binjai adalah tempat wisata  juga bisa dijadikan sarana edukasi bagi anak-anak. Tempat wisata  yang terletak jalan Veteran, Tangsi, Binjai Kota, Kota Binjai, Sumatera Utara ini memiliki berbagai jenis burung yang pastinya akan menarik bagi buah hati anda.

Untuk masuk ke lokasi wisata ini anda hanya perlu membayar 15.000 /orang. Yang paling menyenangkan dari tempat ini kamu tidak perlu khawatir dengan kebersihan tempat ini, karena pihak pengelola benar-benar merawatnya jadi tidak khawatir apabila membiarkan anak-anak bermain sendiri dan kamu tinggal mengawasi.

5. Arung Jeram Sei Binjai

Arung Jeram Sei Binjai via Youtube

Sei Binjai adalah salah satu sungai yang terkenal dengan kejernihan air dan keindahan lokasinya. Bagi kamu yang menyukai olahraga menantang, arung jeram Sei Binjai adalah jawabanya. Dilokasi wisata ini selain kamu dapat menikmati keindahan alam ditepi sungai, kamu juga dapat memacu adrenalin menyusuri sungai dengan air yang jernih dan arus yang bervariasi melalui olahraga arung jeram.

6. Wisata Bukit Lawang

Wisata Bukit Lawang via Wasatha

Wisata Bukit Lawang menawarkan objek wisata yang sedikit unik bila dibanding dengan tempat-tempat wisata lainnya. disini anda bisa menikmati kejernihan aliran sungai bahorok yang terkenal. disini mata anda akan sangat termanjakan dengan pemandangan alam yang sangat indah dan hijau.

Keunikan dari tempat wisata ini adalah keberadaan orang utan yang banyak dan bebas berkeliaran di alam. Selain sebagai objek wisata tempat ini juga dijadikan sebagai post pengamatan Orang utan semi liar dikawasan hutan lindung Taman Nasional Gunung Leuser.

Baca : Tempat Wisata Medan Johor

7. Namu Sira-Sira

Namu Sira-Sira via Google Image

Namu sira-sira adalah salah satu objek wisata air yang bisa anda nikmati ketika berkunjung ke Binjai Langkat Sumatera Utara. Namu sira-sira adalah sebuah sungai yang cukup lebar dan dilengkapi dengan pasir di bagian kanan dan kirinya sehingga banyak orang yang menyebutnya sebagai “pantai”. 

8. Masjid Raya Binjai

Masjid Raya Binjai | foto : situsbudaya.id

Salah satu objek wisata buatan yang berada di kota Binjai adalah Masjid Raya Binjai. Masjid ini adalah salah satu  bangunan bersejarah dan diklaim sebagai masjid tertua di kota Binjai karena bangunan ini sudah berdiri sejak tahun 1840 hingga saat ini. Mesjid ini memiliki arsitektur khas kesultanan Melayu jika anda lelah setelah menempuh perjalanan andi bisa singgah sejenak dimesjid ini untuk beristirahat.

9. Wisata Batu Katak

Wisata Batu Katak | foto: ceritamedan.com

Wisata Batu Katak  adalah sebuah pemandian alam yang masih asri dan sangat bersih airnya karena belum banyak wisatawan yang kesini. juga letaknya berada di pegunungan membuat udaranya sejuk dan juga segar.

selain pemandian, disini juga ada beberapa Goa yang bisa kamu kunjungi. objek wisata yang terletak di  Lau Damak, Bohorok, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 – 18.00 Waktu setempat. anda cukup membayar 500/orang untuk dapat masuk ke lokasi pemandian ini.

10. Tangkahan Langkat

Tangkahan Langkat | foto : travellingyuk

Destinasi Wisata ini yang cukup terkenal hingga mendapat sebutan “The Hidden Paradise In Sumatera”. Tentu bukan tanpa alasan kenapa sampai mendapat julukan tersebut karena tempat ini sudah terkenal sampai mancanegara.

Lokasi wisata ini menawarkan tempat pemandian yang sangat bersih dan suasana alam yang harmoni. Walaupun lokasinya berada di tengah hutan tidak menyurutkan para wisatawan untuk datang kemari. Anda bisa menonton atraksi gajah dan juga menaiki gajah disini.

Di lokasi wisata yang terbuka mulai pukul 08.00 sampai 16.30 ini terdapat aliran sungai yang sangat jernih dan beberapa penginapan seperti Jungle Lodge, Linea, Bambu River, Green Lodge, dan Mega Inn. khusus untuk Green lodge terletak didalam komplek CRU (Conservation Response Unit) kalau tertarik merasakan sensasi hidup dengan alam disini tempat yang wajib kamu kunjungi. lokasi ini terletak di Namu Sialang, Batang Serangan, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara dan untuk masuk ke lokai wisata ini anda cukup membayar tiket  masuk : Rp. 5.000/ orang.

Baca : Pesona Tempat Wisata Tangkahan Langkat

11. Air Terjun Jodoh Semelir

Satu lagi keajaiban destinasi wisata yang berada di Taman Nasional Gunung Leuser (TNGL) ini adalah Wisata Air Terjun Hodoh Semelir. Untuk masuk kedalam hutan dan menuju air terjun kamu diwajibkan untuk lapor dan registrasi dulu ke Polisi Hutan TNGL yang berada dalam desa Pamah Semilir dengan biaya Registrasi Rp. 40.000/ orang.

Disini belum disediakan jalan setapak jadi jalanan masih berupa tanah asli hutan yang harus ditempuh dengan jalan kaki dan medan yang sangat berat. apalagi untuk kamu yang tidak terbiasa untuk jalan ke hutan pasti akan cepat merasa lelah disini.

Lokasi wisata yang terletak di Telagah, Sei Bingai, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara wisata ini dikhususkan untuk mereka pecinta hiking dan mau untuk kelayaban didalam hutan. beroprasi mulai pukul 05.00 – 24.00.

Baca : Tempat Makan Keluarga di Medan

Sejatinya masih banyak lagi objek – objek wisata yang ada di Binjai yang belum terjamah. Jika Anda mempunyai informasi mengenai spot wisata terbaru di Binjai, maka jangan sungkan untuk mengabarkannya kepada Kami.

3 komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *