Pakaian Yokal Papua
via Blogger

5 Pakaian Adat Papua dan Papua Barat, Gambar Serta Penjelasannya

Diposting pada

Pakaian adat Papua adalah kekayaan budaya nusantara yang harus dilestarikan. Begitu juga pakaian yang ada di Papua Barat, baik baju adat Papua anak laki – laki dan wanita. Semua harus mendapat perlakuan yang sama. Tetap harus dilestarikan sampai generasi selanjutnya.

Papua mempunyai keunikan tersendiri pada pakaiannya, terutama pakaian adat Papua untuk menutup kemaluan laki – laki yang begitu terkenal itu. Kalau kami tidak salah nama pakaian itu adalah Koteka.

Ya, Koteka begitu familiar namanya di Indonesia. Ciri khas budaya di tanah Papua yang masih ada sampai sekarang.

Seiring berjalannya sang waktu, beberapa warga Papua sudah mulai meninggalkan beberapa baju dan celana tradisionalnya. Beralih kepada pakaian modern. Meski begitu, yang namanya khazanah budaya Indonesia harus tetap ada dan jangan pernah generasi melupakannya.

Untuk mengenal pakaian khas Papua, untuk saat ini sangatlah mudah sekali. Anda tinggal Googling di internet dengan mengetikkan kata kunci di mesin pencari. Dalam waktu yang sangat cepat, apa yang hendak Anda cari dijumpai.

Baca : Pakaian Adat Sumatera Utara

Ok, selanjutnya kita bahas mengenai topik judul artikel ini ya.

Berikut Adalah Pakaian Adat Papua Yang Harus Anda Ketahui

1. Pakaian Sali

Pakaian Adat Papua
Pakaian Sali via Dimasfan

Pakaian adat ini sendiri khusus untuk perempuan yang masih lajang atau bisa di bilang belum menikah. Bahan dasar dari pakaian ini sangatlah menarik yaitu terbuat dari kulit pohon. Warna yang dihasilkan dari kulit pohon yang akan digunakan untuk pakaian ini harus berwarna coklat.

2. Rok Rumbai Papua

Pakaian Rok Rumbai Papua
Rok Rumbai via Blogspot

Masyarakat Papua biasanya memakai pakaian adat dengan rok rumbai. Rok rumbai ini dibuat dari susunan daun sagu kering. Rok rumbai dari asmat tersebut dipakai untuk menutupi bagian tubuh tertentu misalnya bagian bawah tubuh. Rok rumbai ini selain digunakan oleh wanita juga bisa digunakan untuk pria.

Baca : Pakaian Adat Aceh

3. Pakaian Holim

Pakaian Holim Tradisional Papua
Pakaian Holim via Dimasfan

Holim ini khusus di pakai untuk para lelaki pakaian ini berasal dari suku Dani di papua. Fungsi dari pakaian ini adalah bisa digunakan untuk apa saja dalam kegiatan sehari-hari. Kita bisa melihat masyarakat papua memakai beragam pakaian adat mereka pada saat melakukan upacara adat.

Pakaian ini mempunyai nama lain yang mungkin kalian semua sudah mengetahuinya. Nama lain dari pakaian ini adalah koteka. Bahan dasar untuk membuat koleka ini sangatlah mudah yaitu terbuat dari kulit labu air.

Banyaknya suku di papua memiliki bentuk Koteka yang berbeda. Contohnya orang suku Tiom menggunakan dua buah labu air sekaligus. Berbeda dengan suku yang lain hanya menggunakan satu labu saja.

4. Yokal

Pakaian Yokal Papua
via Blogger

Pakaian adat yang hanya ada di daerah papua barat dan sekitarnya. Baju ini hanya boleh digunakan oleh perempuan yang sudah memiliki keluarga. Pakaian adat ini hanya bisa di jumpai di daerah pedalaman papua.

Warna dari pakaian ini adalah cokelat sedikit kemerahan. Baju tidak diperuntukan di jual atau di beli. Tetapi baju ini adalah seimbolis masyarakat papua yang menggambarkan dekat dengan alam.

Baca : Pakaian Adat Jawa Barat

5. Hiasan Rumbai pada Kepala

Topi adat Papua
Hiasan Rumbai Papua via Dentmasoci.com

Sedangkan di bagian kepala, orang Papua memakai hiasan rumbai-rumbai yang bentuknya mirip mahkota. Dan hiasan atau topi kepala ini terbuat dari bahan bulu burung Kasuari dan bulu yang warna putih dari bulu kelinci.

Demikianlah informasi dan pembahasan singkat mengenai pakaian adat Papua. Sebelumnya kami sudah pernah bahas mengenai alat musik tradisional Papua dan senjata tradisional Papua.

Sponsored
Ad 10

2 komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *